KHUTBAH NIKAH

KHUTBAH NIKAH

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
الحمد لله الذى لم يخلق الانس والجن الا لعبادته, ولم يخلق مافى الأرض جميعا الا لأدم وذريته, احمده على الائه وافضاله, واشكره على انعامه واحسانه, أشهد ان لآاله الا الله وحده لاشريك له واشهد ان محمدا عبده ورسوله لانبي بعده , اللهم صل وسلم علي اشرف الانبياء والمرسلين سيدنا محمد صلى الله عليه وعلي اله واصحابه اجمعين, اما بعد  فيا عبا دالله اوصيكم  واياي بتقو ي الله واحثكم على طاعته في كل وقت لعلكم ترحمون
Kepada para undangan jama'ah aqad nikah yang berbahagia
          Puji syukur kita ucapkan kehadirat Allah SWT, atas segala nikmat dan karunianya yang dilimpahkan kepada kita semua, sehingga saat ini kita bisa bersama-sama hadir ditempat ini untuk melaksanakan dan menyaksikan acara aqah nikah antara  ......... dengan ........ Shalawat salam semoga tercurahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW yang telah membawa risalah dan ajaran Islam untuk umatnya yang sesuai dengan fitrah manusia seperti pernikahan ini.
 Berdasarkan petunjuk Nabi Muhammad SAW, ada empat hak anak yang wajib berikan oleh kami sebagai orang tua yaitu: Pertama memberikan nama yang terbaik kepadanya. Nama yang diberikan itu adalah lambang dari harapan dan do’a kami orang tua-mu agar ananda menjadi manusia yang baik, berguna dan memberikan manfaat bagi orang lain. Kedua mendidik ananda dengan penuh kasih sayang, walaupun yang ananda rasakan begitu keras dan kasar bahkan kejam, namun semuanya itu tiada lain karena rasa tanggung jawab dan rasa khawatir kami, takut ananda mengalami kegagalan. Ketiga mengajarkan membaca Al-Qur’an agar hidup ananda selalu berada di jalan yang benar, lurus dalam lindungan dan bimbingan Allah Subhanahu Wata’ala.
          Dan pada tahapan terakhir kewajiban kami sebagai orang tua yaitu merekatkan tali kasih yang telah ananda ingini berdua dalam ikatan perkawinan melalui upacara akad nikah, yang disaksikan oleh saudara-saudara kita, sanak  famili, handai taulan, teman, tetangga dan undangan yang hadir dalam pertemuan yang khusus pada hari yang teramat spesial ini.
         
Ananda Berdua yang kami sayangi
Supaya hubungan antara ananda berdua itu menyuburkan ketentraman, cinta dan kasih sayang. Maka Allah menetapkan suatu ikatan suci, yaitu aqad nikah. Dengan dua kalimat yang sederhana-ijab dan qabul- terjadilah perubahan besar, yang haram menjadi halal, yang maksiat menjadi ibadah, kekejian menjadi kesucian, dan kebebasan menjadi tanggung jawab.
Maka nafsu pun berubah menjadi cinta dan kasih  sayang. Begitu besarnya perubahan ini sehingga Al-Qur'an menyebut akad nikah sebagai mitsaqan ghalidhan/ميثاقا غليظا (perjanjian yang berat). Hanya tiga kali kata ini disebut dalam Al-Qur'an yaitu;
pertama, Ketika Allah SWT membuat perjanjian dengan para Nabi –dengan Nabi Nuh, Ibrahim, Musa, Isa dan Nabi Muhammad SAW. Sebagaimana dalam surat al-Ahzab ayat 7:

Artinya: "Dan (Ingatlah) ketika kami mengambil perjanjian dari nabi-nabi dan dari kamu (sendiri) dari Nuh, Ibrahim, Musa dan Isa putra Maryam, dan kami Telah mengambil dari mereka perjanjian yang teguh".

Kedua, Ketika Allah mengangkat Bukit Thur di atas kepala Bani Israil dan menyuruh mereka bersumpah setia di hadapan Allah SWT. Firman Allah dalam surat an-Nisa' ayat 154:  
Artinya: "Dan Telah kami angkat ke atas (kepala) mereka bukit Thursina untuk (menerima) perjanjian (yang Telah kami ambil dari) mereka. dan kami perintahkan kepada mereka: "Masuklah pintu gerbang itu sambil bersujud, dan kami perintahkan (pula) kepada mereka: "Janganlah kamu melanggar peraturan mengenai hari Sabtu, dan kami Telah mengambil dari mereka perjanjian yang kokoh".

Ketiga, Ketika Allah menyatakan hubungan pernikahan, seperti yang sebentar lagi akan ananda lakukan. Terdapat daam surat an-Nisa' ayat 21:

Artinya: "Bagaimana kamu akan mengambilnya kembali, padahal sebagian kamu Telah bergaul (bercampur) dengan yang lain sebagai suami-isteri. dan mereka (isteri-isterimu) Telah mengambil dari kamu perjanjian yang kuat".

          Dengan akad nikah akan merubah setatus ananda berdua. .............. seorang jejaka, yang sebentar lagi disebut suami. Dan Ananda .....................sebagai seorang gadis, yang sesaat lagi disebut isteri setelah dilaksanakan akad nikah sebentar lagi.
          Mengapa perkawinan menurut Islam menggunakan kata akad tidak menggunakan kata lainnya. Karena ternyata kata akad mengandung arti suatu ikatan yang sudah diyakini merupakan pilihan terbaik, dan tidak ragu-ragu, yang akan memberikan pengaruh positif dan ketegaran berupa kesiapan dalam menghadapi berbagai kemungkinan tantangan dan permasalahan dalam kehidupan rumah tangga.
          Sebaliknya, apabila hakikat dari ikatan atau perjanjian ini lepas terserak, akan timbul malapetaka besar, keluarga bercerai berai, benci dan dendam akan bermunculan, yang semula manis menjadi pahit, yang baik menjadi buruk, yang dahulu indah menjadi jelek, cinta dan suka menjadi penyebab ancaman dan kemarahan yang menimbulkan bencana, permusuhan, saling buka aib dan kekurangan sehingga lepas, putuslah hubungan tali persaudaraan.
          Oleh sebab itu perjanjian ini harus ananda berdua pelihara, pegang dalam genggaman yang erat dan kuat. Perbedaan asal daerah yang menimbulkan perbedaan budaya, adat, sifat, cara tampil dan tutur kata merupakan sunnatullah dan potensi yang harus disadari, sehingga akan menjadi pemanis, membuat makin indahnya hubungan ananda berdua dalam rumah tangga. Pada kelanjutannya Insyaallah mahligai rumah tangga ananda berdua akan selalu berada dalam suasana sakinah, mawaddah wa rahmah dalam naungan rahmat dan ridha Allah Azza Wajalla. Hal ini telah dikokohkan oleh Allah dengan firmannya:

Artinya: Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir. (QS:Ar-Rum: 21).
         
Ananda berdua yang kami sayangi.
................ sebagai calon suami nanti sebagai suami anda mempunyai tugas dan fungsi :
¨     Sebagai pemimpin rumah tangga;
¨     Pemberi nafkah
¨     Harus dapat menciptakan hubungan dan pergaulan yang baik;
¨     Bersikap sabar tatkala datang ketidak cocokan.
Ananda ..................... sebagai calon isteri nanti sebagai isteri anda harus:
¨     Taat kepada Allah SWT;
¨     Wajib patuh pada suami dalam kebaikan;
¨     Mampu memelihara harta suami, dan kesucian diri;
¨     Berpenampilan yang menyenangkan suami.

Menurut seorang pakar ilmu sosial berasal dari Mesir DR. Nikmah Fuad menyatakan bahwa untuk terciptanya kedamaian, kerukunan dan ketentraman dalam suatu rumah tangga, isteri tidak cukup hanya tampil sebagai pendamping saja, tetapi harus dapat memerankan diri sebagai seorang :
1.     Shadiq : sahabat yang paling dekat
2.     Samiq  : Teman berkelakar dan bersenda gurau
3.     Syariq  : Mitra kerja yang paling terpercaya
4.                                         Rafiq  : Teman tertawa dikala suka, kawan penghibur tatkala duka.   

....................dengan ...............  yang kami sayangi
Mulailah perjalanan bahtera rumah tangga ananda berdua dengan nama Allah dan akhiri pula dengan menyebut-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun dan Maha Penyayang.
Bangun dan binalah rumah tangga ananda berdua, dengan akhlak, etika dan sikap yang baik. Sikap yang baik seorang suami kepada isteri, dan sikap hormat isteri kepada suami harus selalu didasari  atas ketaatan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Sikap dan pelayanan yang baik, pantas diberikan sama antara orang tua dan mertua. Rasa hormat kepada kakak dan saudara tua merupakan suatu kepatutan. Begitu pula kasih sayang kepada adik dan famili yang lebih muda tidak boleh terlupakan.
    
Mudah-mudahan rumah tangga ananda berdua, mendapat limpahan rahmat, taufiq, hidayah dan inayah dari Allah SWT, sehingga ananda berdua mampu mewujudkan  suatu rumah tangga yang sakinah, mawaddah wa rahmah, amin ya Rabbal ’alamiin.
بارك الله  لي ولكم في القران العظيم ونفعني واياكم بما فيه من الأيات  والذكر الحكيم أقول قولي هذا فاستغفروه  انه هوالغفورالرحيم

والسلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "KHUTBAH NIKAH"

Posting Komentar